acara radio di semarang :p

mendengarkan radio, bukan lagi hobiku yang utama. namun pada delapan-sepuluh tahun silam, ini merupakan satu-satunya hiburan yang kupunya (selain tv item putih dan kaset hasil ngrekam :D ) maka sore ini,setelah selesai packing dan nelpon yayang yang lagi dalam perjalanan,iseng-iseng kunyalakan radio di c168. stasiun yang kutuju adalah 104.4Mhz,imelda fm semarang. aah, yang sedang mengalun adalah lagu-lagu tempo doeloe... am listening Sweet Memories. saalah satu program favoritku dari masa ke masa... hmm, jadi inget nama penyiar yang melekat dalam ingatan, yaitu mas budi satya, imelda 13 (imelda fm memiliki kebiasaan memberikan semacam nomor punggung kepada para penyiarnya hehehe, masi ga ya sekarang?) ini sudah empat lagu, tapi tidak ada suara penyiar disela-sela pemutarannya. apa sudah tidak ada lagi ya pengganti mas budi satya yang seingatku sangat menguasai judul lagu dan nama penyanyinya itu? kenapa program ini sangat berkesan?karena program sweet memories diputar (waktu itu) pukul 15.00-16.00WIB, pas dengan waktunya diriku masuk rumah setelah pulang sekolah. kebayang kah, seusai berdiri diatas bis kota yang sesak sampe miring-miring, hampir 45 menit sampe sejam, lalu sampai dirumah, minum air dingin dari kendi atau beli es lilin, terus sambil tiduran, mendengarkan alunan lagu-lagu sweet n mellow semacam 'can't smile without you', 'love story', 'raindrops keep fallin on my head', 'first love' dll dll...? ya jangan kaget kalo aku tumbuh sebagai remaja yang penuh dengan puisi-puisi bahasa inggris nan melankolis. tumbuh dengan kebencian mendalam atas musik underground or death metal hehehe ah sekarang program ini dari jam 14.00-17.00..wii 3 jam :p dan pada lima menit terakhir, muncullah suara khas dari mas budi satya... meskipun tidak lagi ada jingle khas sebagai akhir acara, namun salam penutup dari imelda 13 ini terasa familiar, dan bener-bener bikin cesss...

2 comments:

Vina Revi said...

sampe sekarang Imelda masih ngasih nomor punggung ke para broadcaster-nya. buktinya aku dapet nomer '55'.

yes, kenalin: my name is Vina Revi, Imelda 55.

Jadi Budi Satya itu termasuk senior saya di radio Imelda.
what a small world, ya? ... :)

masliliks said...

ehehe, mbak vina, nice to meet you..
iya saya apal banget tu kebiasaan ngasi nomer punggung..dan saya slalu keinget imelda 13 (dan tidak hapal yang lain) karena momennya yang pas, di program sweet memories itu hehehe